Jakarta - Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) September 2016 ini, hanya terdapat dua pemain Sepeda Motor Sport fairing 250cc, Kawasaki Ninja dan Yamaha R25. Sebenarnya ada pendatang baru Honda CBR250RR, namun sampai saat ini belum belum masuk dalam data distribusi AISI.

Coba melirik pasar segmen ini sebelum CBR250RR “nyemplung” ke pasar, penjualan masih dikuasai oleh Kawasaki Ninja, dengan pencapaian di September sebesar 1.566 unit. Angka ini menunjukkan peningkatan 52,93 persen dibanding Agustus 2016.

Sementara Yamaha R25 hanya berhasil menjual 270 unit di bulan yang sama, atau turun 7,22 persen dari Agustus. Meski diutus untuk menjegal Ninja, namun sampai saat ini R25 masih belum mampu merebut tahta Ninja, sebagai Sepeda Motor Sport fairing 250cc terlaris di Indonesia.

Jika Yamaha R25 sulit menggoyang Kawasaki Ninja, apa nantinya Honda CBR250RR yang akan melakukannya? Seru untuk dinantikan.
Ekspor
Jika domestik Yamaha R25 keok oleh Kawasaki Ninja 250, tapi tidak untuk pasar ekspor. Pada bulan September 2016 ini, R25 yang dipasarkan di luar Indonesia mencapai 1.160 unit, sementara sang rival nol.

Jika dihitung sejak Januari-September 2016, R25 bahkan menjadi Sepeda Motor Sport yang paling banyak diekspor, dengan total 23.640 unit. (*/kps)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: