Jakarta, 29 Januari 2025 — ID COMM meraih penghargaan Best Public Relations 2026 in Empowering Brands with Deep Consumer Insights for Purposeful Communication pada ajang Indonesia Public Relations Awards (IPRA) 2026 - kategori PR Agency, mengalahkan total 216 nominasi. Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan ID COMM menghadirkan praktik komunikasi strategis berbasis riset dan pemahaman mendalam terhadap perilaku konsumen.
Penghargaan tersebut menempatkan ID COMM sebagai konsultan Public Relations yang dinilai memiliki program spesifik dan diferensiatif dibandingkan perusahaan lain, khususnya melalui riset kendaraan listrik (EV) perdana yang dipublikasikan dalam laporan “Menuju Era Mobil Listrik: Sejauh Mana Indonesia Siap”.
Dalam riset tersebut, ID COMM menggunakan pendekatan berbasis data dengan mengombinasikan wawancara terhadap konsumen, pelaku industri, dan media, serta analisis kebijakan kendaraan listrik dari hulu hingga hilir. Pendekatan komprehensif ini menghasilkan insight mendalam mengenai pola adopsi kendaraan listrik di Indonesia.
Salah satu temuan utama riset menunjukkan bahwa mayoritas pengguna EV di Indonesia saat ini masih didominasi oleh early adopter dari kalangan urban menengah atas. Riset ini juga menegaskan pentingnya sinkronisasi antara kebijakan pemerintah, strategi industri, dan edukasi publik guna mempercepat perluasan pasar kendaraan listrik secara lebih cepat.
Dewan juri IPRA Awards 2026 menilai bahwa riset yang dilakukan ID COMM menjadi fondasi komunikasi berbasis insight yang tidak hanya relevan bagi klien, tetapi juga membantu masyarakat memahami perilaku konsumen, hambatan pasar, serta faktor strategis di balik perkembangan ekosistem kendaraan listrik nasional. Inisiatif ini dinilai mampu mendorong dialog yang konstruktif antara industri, regulator, organisasi masyarakat sipil, media, dan publik.
“Bagi kami, riset ini bukan sekedar laporan, melainkan alat untuk membangun komunikasi yang lebih relevan dan berdampak untuk ekosistem EV. Dengan pemahaman yang kuat terhadap konsumen dan konteks kebijakan, kami berupaya membantu brand menyampaikan pesan yang lebih bermanfaat dan bermakna.” ungkap Asti Putri, Co-Founder dan Director ID COMM. “Kami mengapresiasi Warta Ekonomi dan dewan juri karena telah merekognisi upaya kami dalam menyajikan data untuk publik lebih luas. Riset ini sekaligus merupakan bentuk pertanggunjawaban kami yang nyata sebagai konsultan komunikasi.”
Riset ini disambut baik oleh industri sebagai referensi. ”Saat ini riset kami sedang dalam proses terjemahan ke bahasa Inggris dan Mandarin. Kami bangga dapat menjadi pihak yang membantu industri dalam strategi bisnis mereka,” tutupnya.
Melalui pencapaian ini, ID COMM semakin menegaskan posisinya sebagai konsultan Public Relations berbasis data, yang mampu menerjemahkan insight konsumen menjadi strategi komunikasi yang strategis, relevan, dan berdampak, sejalan dengan dinamika industri dan kebutuhan masyarakat. (*/yogi)

Post A Comment: