Serang - Akhirnya setelah beredar gambarnya di medsos sejak 1 bulan lalu, sepeda motor terbaru bergaya sport adventure Honda CB150X resmi dikenalkan oleh Main Dealer Honda Banten PT. Mitra Sendang Kemakmuran (MSK) kepada masyarakat Banten di Serang, Sabtu (18/12/2021). 

Pada acara yang digelar secara hybrid ini, Honda Banten turut mengundang sejumlah media, vloger, blogger dan komunitas motor dari Paguyuban Honda Banten (PHB).

Dalam paparannya, Manager Marketing PT. MSK Budi Kristiantoro mengatakan, Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan motor sport adventure turing 150 cc pertama di Indonesia yakni CB150X. Kehadiran model ini menjadi jawaban bagi masyarakat yang menyukai tantangan dan membutuhkan partner berkendara yang ketika berpetualang untuk menjelajahi keindahan alam Indonesia.

Sebagai pionir di kelasnya, New CB150X hadir dengan desain adventure touring dan nuansa tampilan big bike, posisi berkendara yang nyaman serta beragam fitur canggih yang mampu memberikan oerforma berkendara yang optimal. Dibekali mesin 1500cc DOHC berpendingin cairan, model ini menyuguhkan performa responsif dan sensisai ketangguhan berpetualang ketika berkendara sehari-hari ataupun turing jarak jauh.
New CB150X dihadirkan unuk menjawab kebutuhan konsumen yang memiliki jiwa petualang, senang mengeksporasi beragam tempat baru, serta menyukai tampilan macho dan tantangan ketika berkendara. Performa yang tangguh mampu menghadirkan pengalaman berkendara jarak jauh yang lebih menyenangkan.

"New CB150X merupakan salah satu upaya Asra Honda Motor dalam menghadirkan pilihan berkendara yang semakin beragam, sekaligus memberikan pengalaman menyenangkan yang penuh makna saat mengeksplorasi negeri ini. Indonesia yang kaya akan beragam budaya dan destinasi indah menjadi semakin menarik dieksploarasi pecinta sepeda motor Honda New CB150X sebagai partner berkendara yang tepat," imbuh Budi.

New CB150X juga hadir dalam tampilan adventure touring dan nuansa tangguh yang terlihat dari desain bodi. Kehadiran mesin 1500cc DOHC berpendingin cair dan bertransmisi 6 percepatan mampu menghadirkan performa berkendara yang powerfull dan responsif terutama pada putaran tengah pada kontur jalan berbatu. Didikung dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI menjadikan model ini ramah lingkungan dan efisien dalam penggunaan bahan bakar 

Sementara itu General Manager PT. MSK Elfa Ridhaswara menambahkan New CB150X adalah produk terakhir Honda yang dikenalkan di tahun 2021.

"New CB150X menambah lapisan segmen sport yang selama ini dikonsepkan untuk segmen konsumen yang berbeda yaitu adventure touring," jelas Elfa.

Akuinya, angka penjualan segmen sport selama pandemi turun sekitar 50 persen. Yang biasanya mampu menjual 30-40 unit dalam sebulan menjafi 15-20  unit saja. 

"Harapannya bisa kembali di angka 30 unit daalam sebulan, dan bersama pendahulunya CB150R mendukung penjualan 50-50. Meski baru dilaunching, CB150X sudah ada pesanan 21 unit, namun distribusi dari AHM belum banyak dan akan mulai dikirim ke dilelr pada Senin (20/12/2021) besok," ungkapnya.

Memperkuat kesan outstanding adventure sport bike, model ini dibekali beragam fitur-fitur penunjang untuk pengguna seperti windscreen berukuran tinggi. Untuk kemudahan berkendara, full digital panelmeter hadir dengan tampilan layar besar berkesan tanggu mampu menampilkan berbagai informasi antara lain gear position, konsumsi bahan bakar rata-rata A & B, konsumsi bahan bakar instans, dan penunjuk waktu.

Dengan body depan yang lebih 'berotot' memberi kesan motor ini tangguh dan kokoh dengan didukung suspensi up-side down, undercowl bergaya adventure dan wavy disc brake.

"Memiliki ground breaking 180 mm, menjadikan CB150X semakin gagah dan mudah melintasi jalanan di berbagai kondisi," lanjut Elfa.

New CB150X hadir dengan warna Volcano Matte Black, Glossy Red dan Matte Green dan sudah mulai dipesa di diler Honda di seluruh Banten dengan harga  New CB150X Standart Rp 32.801.000 dan CB150X SE dibandrol Rp 33.301.000. (yogi)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: