Makassar - Pameran Otomotif Makassar (POMA) 2016 telah disambut dengan sangat antusias oleh masyarakat Makassar dan sekitarnya, dibuktikan dengan keuntungan berlipat dari transaksi sepanjang penyelenggaraan.

Dyandra Promosindo selaku penyelenggara mengungkap bahwa selama lima hari, POMA 2016 berhasil meraih 37.983 pengunjung yang sebagian besarnya adalah potential buyer. Jumlah transaksi selama pameran pun disebut mencapai Rp 288.802.750.000 dari 954 unit kendaraan terjual.

Sebagai salah satu Pameran Otomotif terbesar di Indonesia Timur dan terkhusus di area Makassar dan sekitarnya, POMA kembali menunjukan eksistensinya untuk terus maju menghadirkan kemasan pameran Otomotif yang dapat dinikmati semua kalangan.

POMA tentunya bukan menjadi ajang penjualan saja, tapi juga menjadi sarana bersilaturahmi, saling berbagi dan memberikan inspirasi antar komunitas dan pelaku industri otomotif di Makassar.

Pada hari terakhir, tercatat beberapa kompetisi baik di area indoor, outdoor dan offroad memasuki masa final, keseruan terlihat di area Offroad karena selain menjadi momentum berkumpulnya 200 lebih offroader se-Sulawesi dalam ajang Kumpul Jeep, juga menampilkan para finalis berunjuk gigi pada ajang Mud Racing dan Mud Bugger.

Untuk wanita dan anak-anak pun tidak ketinggalan, dengan digelarnya lomba mewarnai untuk anak-anak para peserta lomba, sementara para istri mengikuti contest membuat nasi goreng ala offroader. Program ini menjadikan POMA sebagai ajang silaturahmi para offroader.
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: