Jakarta - PT.Suzuki Indomobil Sales (SIS), agen pemegang merek (APM) Suzuki di Indonesia, menghadirkan Suzuki Mega Carry edisi penyegaran minor di ajang GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2018 di Jakarta Convention Center (JCC) pada 1-4 Maret 2018.

Selain Mega Carry, SIS yang menempati Hall A6, juga menampilkan  5 unit produk kendaraan yang disesuaikan dengan kebutuhan usaha, baik perorangan maupun perusahaan, seperti Suzuki APV Ambulance, Suzuki Ertiga Ambulance, Suzuki APV angkutan kota, Suzuki APV Mobil Toko serta Suzuki Carry Dump Truck.

Selama berlangsungnya GIICOMVEC, Suzuki menyediakan paket penjualan menarik untuk para calon pembeli antara lain hadiah langsung berupa voucher belanja, penawaran khusus pembiayaan/kredit dari Suzuki Finance Indonesia, IMFI, BCA Finance, OTO, Adira dan Mandiri Tunas Finance.

Dony Saputra, 4W Marketing Diretor PT. SIS mengatakan kepercayaan konsumen akan produk komersial Suzuki dibuktikan dengan angka penjualan yang cukup baik. Di tengah pasar otomotif yang stagnan, penjualan kendaraan komersial Suzuki selama periode  Januari–Desember 2017 terjual 44.856 unit (wholesale).

“Bahkan, lini kendaraan komersial Suzuki menjadi market leader yang berhasil meraih 45.1 % dari total market share. Kendaraan komersial ini pun menjadi backbone penjualan Suzuki secara keseluruhan dengan kontribusi sebesar 40 %,” ujarnya.

Mega Carry ditawarkan dalam dua model berdasarakan ukuran baknya yaitu Mega Carry 2.200 mm x 1.585 mm dan Mega Carry Extra 2.450 mm x 1.670 mm.

Mega Carry dibanderol mulai  Rp 133.500.000, Mega Carry Extra Rp 135.500.000, Mega Carry AC Power Steering Rp 140.000.000 dan Mega Carry Extra AC Power Steering Rp 142.500.000.

Menurut Dony, harga yang ditawarkan tidak mengalami kenaikan dengan alasan ubahan yang dilakukan Suzuki pun tidak terlalu banyak. (*/dp)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: