Serpong - Ducati Indonesia berhasil membukukan penjualan penjualan 100 unit di tahun 2016. Menurut Managing Director Ducati Indonesia, Dhani Yahya, pencapaian ini tidaklah tinggi, karena Ducati baru mulai dijual pada bulan April 2016.

“Kan kita baru start bulan April, selain itu masih ada konsumen yang belum terkirim unitnya,” papar Dani ICE BSD, Tangerang, Jumat (3/2).

Tapi dirinya menegaskan bahwa tanggapan konsumen di Indonesia bisa dibilang sangat positif terhadap produk Ducati.

Ditanya produk apa yang menyumbang paling besar pernah jualan Ducati, Dhani menjawab 90% memang diisi oleh Scrambler.

“Produk yang paling laris adalah Scrambler Sixty2, lalu diperingkat kedua adalah Multistrada, Monster, setelah itu Panigale,” kata Dhani.

Dirinya menjelaskan sampai saat ini wilayah terbesar penjualan masih dikuasai oleh Jakarta dibandingkan kota lainnya.

“Sumbangan Jakarta mencapai 85%, sisanya terbagi di wilayah Bali, Surabaya, Jogja, Bandung, dan Medan terbagi rata,” katanya. (*/dp)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: